Sabtu, 22 September 2012

Dear Problem,



Semua orang pasti punya masalah. Nggak muda nggak tua, nggak cantik nggak jelek, nggak cowok nggak cewek, bahkan transgender sekalipun, pasti pernah menghadapi banyak masalah dalam hidup mereka. Hanya saja, masalah yang dihadapi tiap orang pasti berbeda dan dengan kadar yang berbeda pula.
Lo mungkin lagi menghadapi masalah sekarang. Dan gimana perasaan lo? Stres? Kesel? Atau justru lo merasa ini sebuah ujian yang dikirim Tuhan buat lo, dan lo menyanggupi itu sambil terus berdoa semoga Tuhan memberikan hadiah terindah saat lo beerhasil melewati ujian tersebut? Kalo iya, lo luar biasa mengagumkan!
Bayangin aja, ada banyak orang diluar sana yang memilih jalan pintas saat mereka dihadapkan sama masalah yang padahal, nggak sebesar masalah yang dimiliki oleh kebanyakan orang pada umumnya. Diputusin pacar misalnya, atau dipecat dari kerjaan mereka.
Hei, itu bukan akhir dari kehidupan! Saat lo dipecat dari pekerjaan lo, lo seharusnya sadar, ada banyak orang yang justru belum mendapatkan pengalaman kerja diluar sana. Bisa aja kan, Tuhan sengaja menyuruh lo keluar dari perusahaan tempat lo bekerja lantaran perusahaan itu bakalan bangkrut dalam satu tahun lagi. Who knows? Tuhan itu luar biasa. Dia tau apa yang terbaik buat lo. Termasuk saat orang yang lo sayang, entah itu orang tua, sahabat atau pacar lo, ninggalin lo satu-satu. Masih mending satu-satu. Gimana sama anak dibawah umur yang seharusnya masih dalam lindungan orang tua mereka, menghadapi sebuah bencana alam besar seperti tsunami dan semacamnya? Nggak perlu nunggu satu-satu, orang-orang yang mereka sayang secara langsung diambil sama Yang Maha Kuasa.
Masalah itu relatif, dan sadar atau nggak, masalah itu sebenernya konsekuensi dari setiap perbuatan yang lo lakuin. Hidup itu pilihan right? Dan setiap pilihan lo, menghasilkan masalah dengan kadar yang berbeda-beda.
Kalo lo merasa lo satu-satunya orang yang memiliki masalah terberat di dunia, itu tandanya lo egois. Sadar nggak sih, ada banyak orang tua yang sampai akhir masa hidupnya selalu diolok-olok orang lain lantaran mereka nggak punya rumah dan anaknya pergi ninggalin dia gitu aja. Lo juga pasti pernah liat, di belahan dunia yang lain, anak kecil hidup dengan fasilitas yang bener-bener jauh dari memadai. Dia harus pake karung goni buat nutupin badannya, dan make botol air mineral buat nutupin kakinya. Lo mungkin nggak pernah tau. Karena lo terlalu sibuk mikirin masalah lo sendiri!
Banyak orang diluar sana yang bernasib sama kayak lo. Saat lo merasa sendirian dan nggak tau harus cerita ke siapa tentang masalah lo, seharusnya lo sadar lo masih punya Tuhan sebagai tempat buat ngadu dan minta. Lo juga seharusnya ngeliat ke bawah dan bersyukur, paling ngga lo masih bisa lari ke dalem kamar, lompat ke atas kasur dan meluk guling saat lo butuh tempat buat nangis. Yang lain mungkin cuma bisa bertekuk lutut di bawah jembatan buat nutupin tangisannya. 



Hidup itu anugrah, sebenernya. Selagi lo tau kapan lo harus bersyukur atas apa yang udah lo raih selama ini. Coba liat diri lo sekarang. Lo masih bisa hidup sampai sejauh ini, melawan semua masalah lo dan ngeliat orang-orang yang lo sayang masih setia berdiri di samping lo. Itu sebuah karunia yang besar! Terus, kenapa lo harus takut saat masalah datang dan mengharuskan lo untuk bekerja berkali-kali lipat dari sebelumnya. Anggap aja itu sebuah ujian, dan Tuhan, udah nyiapin kado istimewa buat lo kalo lo berhasil meraih nilai A+ di ujian lo kali ini. Tuhan nggak kemana-mana, begitu juga dengan orang tua dan sahabat-sahabat lo. Mereka akan jadi orang yang pertama siap masang telinganya buat dengerin curhatan lo, atau nyodorin bahunya saat lo butuh tempat buat nangis. 
Masalah lo itu ringan. Asal lo menganggapnya begitu. Dan inget ya, life is like a drama. Buat diri lo sebagai pemeran utamanya dan hidup lo akan berakhir bahagia.
Guys, ada banyak hal yang seharusnya bisa lo pelajari dari setiap masalah yang lo hadapi sekarang. Dengan adanya masalah juga, lo bisa tumbuh jadi pribadi yang dewasa. Lo bisa jadi orang yang lebih cermat saat memilih pilihan yang ada di depan lo. And the more important is, you know that you have to fight through some bad days to earn the best days of your life. So, enjoy your problem and be thankful of it :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar