Sabtu, 11 Februari 2012

Ujian Praktek?

Sebuah berita duka cita datang dari kalangan remaja penghuni bangku SMA kelas 3. Pasalnya, menurut kabar yang datang dari sekolah gua, ujian praktek di majuin jadi tanggal 23 Februari! Gua sendiri nggak yakin apa sekolah lain juga bernasib naas kayak sekolah gua, tapi yang jelas gua bener-bener belum siap buat ngikutin ujian yang satu ini.
Ya lo bayangin aja, selama tiga tahun gua jadi anak putih abu-abu, praktek disekolah per mata pelajaran itu bisa dihitung dengan jari. Belum lagi kalo emang ada anak muridnya yang nggak masuk atau emang lagi nggak mood ngikutin pelajaran (baca: males).
Tapi untungnya, ada beberapa ujian praktek yang nggak begitu menguji keimanan gua. Bahasa Inggris contohnya. Gua cuma disuruh nyari sebuah gambar sekumpulan orang yang saling memegang alat musik, terus dengan ciri khas mereka sendiri menggelinjang di atas panggung sementara para penggemarnya teriak-teriak histeris yang artinya bisa minta di panggilin ambulan atau minta dibunuh ditempat.
Well, sebenarnya nggak seburuk itu kok anggapan gua tentang grup band. Ada beberapa grup band yang menurut gua keren dan pantas di acungi jempol. Sebut aja The Beatles. Yang meski para personilnya udah ada yang bergelar almarhum, tapi tetep aja karya-karya mereka masih eksis di belantika musik internasional.


Gua sendiri bukan penggila The Beatles yang sesungguhnya. Gua cuma sering mendengan bisikan-bisikan orang-orang berumuran lanjut disekitar gua saat mereka saling bernostalgia dengan masa lalu mereka, dan nggak jarang membawa nama The Beatles sebagai band yang digemarinya.
The Beatles sendiri, sebenernya adalah sekelompok pemusik Inggris beraliran rock yang dibentuk di Liverpool pada tahun 1960-an. Awalnya, band ini terdiri dari lima orang, John Lennon, Paul McCartney, George Harrison, Stuart Sutcliffe, dan Pete Best. Tapi pada tahun 1961, Sutcliffe keluar dan Pete Best digantikan oleh Ringo Starr.
Beatles ditempa jadi profesional oleh seorang pengusaha toko musik bernama Brian Epstein setelah ia jadi manajer mereka dan kemampuan musik mereka di poles oleh produser George Martin. Setelah itu, di akhir 1962 The Beatles akhirnya mendulang kesuksesan di Britania Raya dengan single pertama mereka Love Me Do.
Sepanjang tahun berikut, mereka melakukan tur internasional sampai 1966 dan berkonsentrasi merekam album di dalam negeri sampai bubar tahun 1970. Karir solo masing-masing dibilang sukses tapi Lennon terbunuh di New York City tahun 1980 dan Harisson meninggal karena kanker tahun 2001. McCartney dan Starr masih aktif bermusik.
Sampai sini, gua nggak tau lagi gimana kelanjutan kisah cowok-cowok keren di era-nya ini. Tapi yang pasti, beginilah mungkin pen-deskripsi-an yang bakalan gua tampilin di depan guru Bahasa Inggris gua pas ujian praktek nanti. Selebihnya, kalo lo masih penasaran sama kisah grup band ini, silahkan lo cari lagi di beberapa situs yang ada.
Dan sekarang, mari kita translate pen-deskripsi-an ini ke dalam Bahasa Adidaya. Wish me luck!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar